segment
Discipleship Logo Discipleship.id
notifications
Saat Teduh
Monday, 03 November 2025

Mengenal Tuhan Adalah Hidup yang Kekal

Khatam: Yoh. 7-9

M1 – Membaca Firman di Hadirat Kristus: Yohanes 17:1-3

Bacalah ayat ini dan pahamilah kebenaran yang dituliskan dalam ayat-ayat Firman Tuhan ini.

M2 - Merenungkan Firman Kristus:

  • Perhatikanlah baik-baik ayat 1-2, renungkanlah perkataan Yesus ini yang adalah prinsip kebenaran dari makna kehidupan kekal bagi setiap orang yang percaya kepadaNya
  • Baclah ayat 3, simaklah baik-baik bagaimana setiap orang yang telah lahir baru bisa mengalami setiaphari kehidupan kekal di dalam Kristus.

 

M3 – Melakukan Firman Kristus:

Mintalah selalu pertolongan Roh Kudus supaya setiap hari Anda semakin mengenal Yesus Kristus dalam kehidupan kesehariaan supaya keindahan kehidupan kekal dapat dialami.

M4 – Membagikan Firman Kristus:

Bagikanlah apa yang dikatakan Firman Tuhan kepada Anda

17:1 Demikianlah kata Yesus. Lalu Ia menengadah ke langit dan berkata: `Bapa, telah tiba saatnya; permuliakanlah Anak-Mu, supaya Anak-Mu mempermuliakan Engkau. 17:2 Sama seperti Engkau telah memberikan kepada-Nya kuasa atas segala yang hidup, demikian pula Ia akan memberikan hidup yang kekal kepada semua yang telah Engkau berikan kepada-Nya. 17:3 Inilah hidup yang kekal itu, yaitu bahwa mereka mengenal Engkau, satu-satunya Allah yang benar, dan mengenal Yesus Kristus yang telah Engkau utus.
tips_and_updatesUtama auto_storiesJurnal qr_code_scannerQR history_eduSaat Teduh eventJadwal